Pages

Senin, 22 Agustus 2022

Sholawat Simtudduror Majelis Nurul Iman & Sosialisasi IPNU IPPNU oleh PAC IPNU IPPNU Cilacap Tengah

 

(grup hadroh Nurul Iman)


Grup hadroh Nurul Iman dibawah yayasan Imam Teguh Cilacap telah melaksanakan kegiatan "Shalawat Simtudduror dan Sosialisasi IPNU IPPNU oleh PAC IPNU IPPNU Cilacap Tengah" pada hari sabtu 20 Agustus 2022 yang bertempat di masjid Al-minaan.

Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara grup hadroh nurul iman yang memiliki anggota anak-anak remaja dan menggandeng organisasi ipnu ippnu yang beranggotan dengan taut usia yang sama.

Pada acara ini hadir para kesepuhan dan kyai desa Sidanegara. Imam masjid al-Minaan Kyai Maftuh, Rais Suriyah desa Sidanegara kyai Muhammad Harun, kyai Hasyim dan Mantan ketua PC ipnu ippnu kabupaten cilacap kang Lukman dan beberapa tokoh masyarakat lainnya

(seluruh peserta menyanyikan lagu Yalal Wathon)



Dalam kegiatan ini kang Lukman selaku pembicara menyampaikan hal-hal terkait anak muda yang harus aktif dan kreatif dalam menjalani hidup yang baik. Salah satu alternatif dalam hidup yang baik bagi remaja adalah mengadakan kegiatan seperti sholawat dan juga mengikuti organisasi ipnu ippnu.  Selain itu beliau juga memberikan apresiasi kepada remaja di daerah Sidanegara karena jarang sekali remaja-remaja di daerah kota melaksanakan kegiatan yang bersifat sosial keagamaan seperti ini. "Saya sejak tahun 2018 menjadi ketua PC ipnu ippnu jarang sekali di undang untuk mengisi acara di daerah Cilacap kota, paling sering ke pelosok seperti kesugihan, majenang dll. Maka saya kaget karena mendapat undangan di daerah Cilacap kota seperti ini dan saya sangat mengapresiasi kegiatan teman-teman semua", kata kang Lukman.


(Mantan Ketua PC IPNU IPPNU Kabupaten Cilacap)

Dari kesepuhan yang hadir dan juga dari kang Lukman selaku perwakilan dari ipnu ippnu Cilacap mengharapkan acara seperti ini yang bersifat positif bagi remaja atau anak muda, harus selalu dilaksanakan dan menjadi rutinitas agar dapat menjadi wadah dan juga tameng dalam menghadapi bobroknya moral mayoritas anak anak muda di zaman sekarang.


(Muhammad Najib, yayasan Imam Teguh Cilacap)



Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.


YAYASAN IMAM TEGUH Program Kemanusiaan | Mendirikan Dan Meyelenggarakan Rumah Singgah | Menyelenggarakan pendidikan | Menyelenggarakan pelestarian lingkungan hidup | Ziarah Wali Songo | Program Haji & Umroh | Berbagi Sedekah Kepada Masyarakat 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar