PENTING ! KENALI EMPAT JENIS BISIKAN DI HATI MANUSIA
Juni 12, 2022Assalmualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Para guru ruhani mengatakan setidaknya terdapat 70.000 bisikan hati dalam sehari semalam dengan berbagai jenisnya.
Pada diri manusia terdapat banyak bisikan hati. Para guru ruhani sendiri mengatakan setidaknya terdapat 70.000 bisikan hati dalam sehari semalam dengan berbagai jenisnya.
Untuk mengetahui baik atau buruknya bisikan, seseorang perlu mengidentifikasinya agar bisa waspada. Dilansir NU Online, berikut adalah empat jenis bisikan di dalam hati manusia.
Pertama, bisikan yang bersumber dari nafsu. Bisikan ini biasanya mengajak manusia untuk menuruti kemauan hawa nafsu. Seperti saat berpuasa muncul bisikan, “Siang ini terasa begitu panas, segar sekali rasanya kalau minum es.”
Kedua, bisikan yang bersumber dari setan. Bisikan ini juga dikenal sebagai waswas. Salah satu hadis Nabi berikut menyinggung soal jenis bisikan ini,
الشَّيْطَانُ جَاثِمٌ عَلَى قَلْبِ ابْنِ آدَمَ، فَإِذَا ذَكَرَ اللَّهَ خَنَسَ وَإِذَا سَهَا وَغَفَلَ وَسْوَسَ
Artinya, “Setan itu senantiasa mendekam dalam hati bani Adam. Jika bani Adam berdzikir kepada Allah, maka ia bersembunyi dalam hatinya. Dan ketika ia lupa kepada-Nya, maka setan kembali membisikinya.” (HR Ibnu Abi Syaibah)
Ketiga, bisikan yang bersumber dari malaikat. Bisikan jenis ini biasanya mendorong manusia kepada kebaikan. Hadis Nabi berikut menyinggung soal bisikan ini,
لِابْنِ آدَمَ لَمَّتَانِ: لَمَّةٌ مِنَ الْمَلَكِ، وَلَمَّةٌ مِنَ الشَّيْطَانِ، فَأَمَّا لَمَّةُ الْمَلَكِ فَإِيعَادٌ بِالْخَيْرِ، وَتَصْدِيقٌ بِالْحَقِّ، وَتَطْيِيبٌ بِالنَّفْسِ، وَأَمَّا لَمَّةُ الشَّيْطَانِ، فَإِيعَادٌ بِالشَّرِّ، وَتَكْذِيبٌ بِالْحَقِّ، وَتَخْبِيثٌ بِالنَّفْسِ
Artinya, “Ada dua lammah (bisikan) bagi ibnu Adam, yakni lammah setan dan lammah malaikat. Lammah malaikat mendorong kepada kebaikan, membenarkan yang hak, dan menjernihkan jiwa. Sedangkan lammah setan mendorong kepada keburukan, mendustakan yang hak, dan mengotori jiwa.” (HR Ibnu al-Mubarak)
Keempat, bisikan yang bersumber dari Allah. Memang, pada dasarnya semua bisikan bersumber dari Allah SWT. Akan tetapi ada bisikan yang langsung dari Allah yang disampaikan kepada hamba-Nya. Jenis bisikan ini dikenal juga dengan nama ilham.
Demikian keterangan tentang bisikan yang datang kepada manusia. Kita perlu memohon kepada Allah agar diberikan petunjuk yang baik, sehingga kita selalu memperoleh bisikan-bisikan yang positif dan tidak berbahaya.
Mari sama-sama kita menebar kebaikan dan menjadi insan yang bermanfaat. Sekian dari saya, mohon maaf untuk kata yang mungkin saja kurang berkenan dalam share artikel ini. Terima kasih atas perhatian dan antusiasnya membaca.
Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
0 komentar